Kapal Berbendera Hongkong Masuk Pulau 9

PANGKALAN SUSU- Kapal asing berbendera Hongkong diduga masuk tanpa izin ke wilayah perairan Indonesia tepatnya di perairan Pulau 9 Kecamatan Pangkalan Susu, Kabupaten Langkat, Minggu (03/05/2020)  sekira pukul 11.00 WIB.

KAPAL ASING: Kapal asing berbendera Hongkong mencoba berlabuh ke dermaga Pulau 9 Kecamatan Pangkalan Susu, Langkat, tanpa izin, Minggu (03/05/2020).

Kapal asing tersebut masuk ke perairan Pulau 9 disebut-sebut untuk melakukan bongkar muat keramba ikan kerapuh dengan puluhan ABK yang kesemuanya berwarga negara asing.

Kadus Pulau 9 Fazli saat dilokasi mengatakan, kapal asing yang didalamnya terdapat ABK asing masuk tanpa izin, sehingga warga sekitar menolak kedatangan kapal asing berbendera Hongkong tersebut untuk merapat ke dermaga yang ada di Pulau 9.

"Kami warga menolak kedatangan kapal asing tersebut demi menghindari merebaknya covid 19 di tengah masyarakat Pulau 9," ungkap Fazli.

USIR: Puluhan warga Pulau 9 memenuhi dermaga setempat untuk mengusir kapal asing berbendera Hongkong saat hendak berlabuh, Minggu (03/05/2020).

Melihat banyaknya massa yang menghadang di dermaga, membuat kapal asing tersebut menghindar dan kabur dari kejaran warga.

Saat berita ini diturunkan, pemerintah setempat bersama pihak keamanan dan warga masih mengadakan musyawarah terkait kedatangan kapal asing di Pulau 9 itu. (lp-07)

Posting Komentar untuk "Kapal Berbendera Hongkong Masuk Pulau 9"